Sunday, March 3, 2013

Bagaimana Mengubah Bahasa di Windows 8?

Beberapa atau mungkin banyak dari Anda sudah membeli PC atau Laptop baru dengan OS Windows 8. Bahkan tak sedikit dari Anda yang telah menginstall sendiri Windows terbaru ini ke komputer. Namun, tak sedikit dari Anda yang mempunyai kendala dengan OS baru ini karena keterbatasan pemahaman akan bahasa Inggris dan ingin mengubah bahasa Windows 8 ke bahasa Indonesia.

Jika Anda ingin Windows 8 Anda berbahasa Indonesia, Anda dapat mengikuti tutorial yang pada artikel ini. Untuk mengubah bahasa Windows 8 ke bahasa Indonesia, Microsoft telah menyediakan Paket Antarmuka Bahasa atau Language Interface Pack Bahasa Indonesia (LIP). Seperti yang saya posting sebelumnya di Language Interface Pack Bahasa Indonesia untuk Windows 7, saat ini LIP Bahasa Indonesia juga telah tersedia untuk Windows 8. LIP Windows 8 ini, beberapa teks di kotak dialog, menu, My Computer, control panel, serta Bantuan dan Dukungan akan ditampilkan dalam bahasa Indonesia. Namun, masih ada beberapa teks yang masih menggunakan bahasa Inggris. LIP Windows 8 bahasa Indonesia ini tersedia untuk Windows 8 versi 32-bit maupun 64-bit. Namun, untuk dapat menggunakannya, bahasa dasar atau bahasa utama Windows 8 Anda harus bahasa Inggris. Jika tidak, maka Anda harus menginstall LIP bahasa Inggris terlebih dahulu. Setelah itu, baru Anda bisa menginstall LIP Bahasa Indonesia. Di bawah ini Anda bisa menyimak cara mengubah Bahasa Windows 8 ke Bahasa Indonesia menggunakan LIP. 

Download LIP Bahasa Indonesia untuk Windows 8 terlebih dahulu disini
Jika proses download sudah selesai, klik 2 kali atau double click file hasil download tadi untuk memulai proses install.
Di jendela pertama Installation Wizard yang muncul, klik tombol Next Selanjutnya akan muncul jendela Perjanjian Lisensi dari Microsoft. Pilih I accept the license terms yang ada di bawah perjanjian tersebut dan klik Next untuk melanjutkan. Berikutnnya akan muncul file ReadMe dari LIP ini. Anda bisa membacanya terlebih dahulu atau melanjutkan ke langkah berikutnya dengan mengklik tombol Next.
Proses instalasi LIP mulai. Tunggu hingga selesai ditandai dengan berubahnya tulisan Installing pada Progress menjadi Completed. Klik Close untuk menutup jendela Wizard. Kini LIP Bahasa Indonesia sudah terinstall ke Windows 8 Anda. Selanjutnya, Anda mesti melakukan pengaturan pada bahasa tampilan melalui Control Panel agar bahasa Windows 8 berubah ke Bahasa Indonesia.
Mengubah Bahasa Windows 8 ke Bahasa Indonesia Agar bahasa Windows 8 Anda berubah ke bahasa Indonesia, ikuti petunjuk berikut ini: Buka Control Panel terlebih dahulu untuk mengakses pengaturan bahasa. Caranya, pastikan Anda berada di desktop Windows 8 dan arahkan Cursor mouse Anda ke pojok kanan atas atau bawah layar untuk mengakses Charm Bar Windows 8. Pada Charm Bar yang muncul, klik menu Settings. Pada menu Settings yang muncul, klik menu Control Panel. Di jendela Control Panel yang muncul, klik pada tulisan Change Input Method pada category Clock, Language and Region. Berikutnya akan muncul jendela Change Language Preferences. Klik pada tulisan Advanced settings yang ada di sebelah kiri jendela. Pada jendela Advanced settings yang muncul, lihat pada bagian Override for Windows display language. Klik tanda panah pada kotak bertuliskan Use language list (Recommended) untuk memilih bahasa. Pilih Bahasa Indonesia (Indonesia) pada pilihan yang tersedia dan klik tombol Save yang ada di bagian bawah jendela untuk menyimpan perubahan. Selanjutnya akan muncul sebuah jendela dialog yang meminta Anda untuk melakukan Logoff agar perubahan bisa diaplikasikan. Klik tombol Logoff jika Anda ingin logoff secara otomatis, atau klik tombol Logoff Later jika Anda ingin melakukan Logoff sendiri secara manual. Setelah Logoff dan kemudian Logon kembali ke Windows, maka bahasa tampilan Windows 8 Anda akan berubah ke bahasa Indonesia mulai dari layar Start, Charm bar, Windows Explorer, beberapa Aplikasi Windows, dan lain-lain. Contohnya bisa Anda lihat pada gambar berikut. Mengembalikan Bahsa Windows 8 ke Bahasa Inggris 

Apabila Anda ingin mengembalikan bahasa Windows 8 Anda ke bahasa dasar atau default dalam contoh ini ke bahasa Inggris, Anda bisa mengikuti langkah-langkah mengubah bahasa Windows 8 ke Bahasa Indonesia diatas tadi. Perbedaannya cuma pada langkah ke-6. Pada langkah tersebut, yang Anda pilih adalah Bahasa Inggris atau English (United State).

0 komentar:

Post a Comment